Pages

Saturday, May 24, 2014

Mekanisme Pembelian Buku Kurikulum 2013

Implementasi kurikulum 2013 pakan dilakukan secara masif pada tahun ajaran 2014/2015. Beberapa persiapan telah dilakukan pemerintah diantaranya pengadaan buku teks pelajaran untuk kurikulum 2013. Menindaklanjuti kebijakan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemdikbud), tentang implementasi pelaksanaan kurikulum 2013 yang sampai saat ini telah selesai dilaksanakan proses pelelangan untuk pemilihan calon penerbit buku kurikulum 2013 dan sebagai tindaklanjutnya Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan telah menerbitkan Permendikbud Nomor 34 Tahun 2014.

Selain hal tersebut, untuk mendukung mekanisme pembelian buku kurikulum 2013 juga telah diterbikan Peraturan Kepala Lembaga Kebijakan Pengadaan Barang/Jasa Pemerintah Nomor 10 Tahun 2014 tentang Pelaksanaan Pengadaan Buku Kurikulum 2013 melalui e-Purchasing dan sebagai penegasan terhadap mekanisme pembelian buku pada jenjang sekolah menengah maka telah diterbitkan Surat Edaran Dirjen Pendidikan Menengah Nomor 2744/D/PR/2014, tanggal 9 Mei 2014.

Dengan diluncurkannya surat peraturan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Nomor 34 Tahun 2014, Surat Edaran Himbauan Pembelian Buku Kurikulum 2013 untuk SMA/SMK Dirjen Pendidikan Menengah dan Peraturan Kepala LKPP maka kepada kepala Dinas Pendidikan Provinsi, Kabupaten/Kota, Kepala Sekolah Menengah Atas dan Kepala Sekolah Menengah Kejuruan Se-Indonesia untuk segera melakukan pemesanan buku tersebut paling lambat tanggal 28 Mei 2014, sehingga sekolah diharapkan sudah bisa melakukan pembelian buku kurikulum 2013 untuk semester I tahun ajaran 2014/2015 agar buku tersebut dapat digunakan tepat waktu pada awal tahun 2014/2015 oleh siswa.

Sedangkan alur pembelian buku pembelian buku Kurikulum 2013 dan hal-hal yang perlu diperhatikan dalam buku Kurikulum 2013 dijelaskan sebagai terlampir. Surat (formulir) pemesanan, daftar Judul buku, harga dan penyedia buku dapat diakses melalui laman: http://e-katalog.lkpp.go.id/e-katalog-buku.

Perbaikan Data Tunjangan Profesi Pendidik Ditunggu Hingga 31 Mei 2014

Bagi guru yang sampai saat ini belum mendapatkan SK tunjangan profesi pendidik masih diberikan kesempatan menginput data secara daring (online) hingga 31 Mei 2014. Belum turunnya tunjangan tersebut disebabkan berbagai hal di antaranya karena data yang belum lengkap atau perlu perbaikan data. 

Untuk itu, para guru diminta untuk segera memperbaiki dan melengkapi data tersebut. Untuk melengkapinya para guru dapat mengakses melalui salah satu laman berikut ini:  
http://223.27.144.195:8089.

Untuk dapat mengaksesnya para guru tinggal memasukkan user id dan password untuk dapat menampilkan data individu guru berdasarkan DAPODIK (data pokok pendidikan). Setelah sekolah mengirimkan data online melalui aplikasi DAPODIK ke server pusat, maka guru dapat melihat status kebenaran data di Layanan INFO PTK yang berbasis website. Guru kemudian dapat mengirimkan kembali hasil koreksi jika terdapat kesalahan. Hal ini hanya bisa dilakukan sebelum penerbitan SK tunjangan.

Selain melengkapi data, guru juga harus memenuhi persyaratan untuk menerima tunjangan profesi pendidikan berdasarkan ketentuan Peraturan Pemerintah No.74/2008 tentang Guru meliputi guru mengajar sesuai sertifikat pendidik, melaksanakan beban mengajar minimal 24 jam/minggu, sebagai guru tetap di departemen, mengajar pada satuan pendidikan sesuai rasio minimal, usia maksimal 60 tahun, dan tidak terikat sebagai tenaga tetap di instansi lain.

Friday, May 23, 2014

Kisi-Kisi UKG 2014

Thursday, May 22, 2014

Pengumuman "Sayembara" Buku Kurikulum 2013

Pengumuman Penilaian Buku Kurikulum 2013
Dalam rangka memenuhi kebutuhan buku teks pelajaran Badan Standar nasional Pendidikan (BSN)P bekerja sama dengan Pusat Kurikulum dan Perbukuan Balitbang Kementrian Pendidikan dan Kebudayaan akan melakukan penilaian buku teks pelajaran. Buku teks pelajaran yang dimaksud mencakup kelompok mata pelajaran peminantan

Peminatan Matematika dan Ilmu-ilmu Alam 
Buku guru dan buku siswa kelas XI dan XII
Matematika
Biologi
Fisika
Kimia

Peminatan Ilmu-Ilmu Sosial
Buku guru dan buku siswa kelas XI dan XII
Geografi 
Sejarah 
Sosiologi 
Ekonomi

Peminatan Ilmu-Ilmu Bahasa dan Budaya
Buku guru dan buku siswa kelas XI dan XII
Bahasa dan Sastra Indonesia
Bahasa dan Sastra Inggris
Bahasa dan Sastra Asing Lainya (Arab, Jerman, Perancis, Jepang, dan Mandarin)
Bahasa dan Sastra Korea (kelas X,  XI dan XII)
Antropologi

Penilaian buku teks pelajaran ini terbuka bagi penerbit. Penerbit yang berminat dapat mendaftarkan bukunya ke Pusat Kurikulum dan Perbukuan Balitbang Kementrian Pendidikan dan Kebudayaan selaku sekretariat Penyelenggara Penilaian Buku Teks Pelajaran
Hari/Tanggal : 1. Senin s.d Rabu, 16 s.d 18 Juni 2014 (untuk Kelas XI)
                        2. Senin s.d Rabu, 25 s.d 27 Agustus 2014 (untuk Kelas XII)
Waktu            : 09.00 s.d 16.00 WIB
Tempat       : Pusat Kurikulum dan Perbukuan Kementrian Pendidikan dan Kebudayaan, Jalan Gunung Sahari No. 4, Jakarta Pusat.

Persyaratan
1 . Penerbit yang mendaftarkan menyerahkan salinan (fotokopi) berkas:
  • Surat Izin Usaha Bidang Penerbitan Buku yang diterbitkan intansi yang berwenang
  • Nomor Pokok Wajib Pajak (NPWP)
  • Akta Pendirian Perusahaan
2. Penerbit menunjukan berkas asli atau salinan yang dilegalsir notaris pada saat pendaftaran
3. Penerbit enyerahkan Surat Pernyataan Penulis atau Ahli Waris Penulis bila penulis telah meninggal. Surat berisi pernyataa mengenai keaslian tulisan dan pernyataan tidak berkeberatan bukunya diajukan dalam proses penilaian. Surat ditandatangani di atas materai oleh penulis atau ahli warisnya yang namanya tercantum di dalam buku teks pelajaran.
4. Penerbit menyerahkan Surat Pernyataan Kesanggupan menerbitkan buku teks pelajaran dalam bentuk edisi revisi apabila dinyatakan layak oleh Menteri (ditandatangani di atas materai oleh Direktur Perusahaan)

Ketentuan
1. Buku disusun dengan berpedoman pada Instrumen Buku Teks Pelajaran yang ditetapkan BNSP dan mengacu pada Standar Isi yang berlaku
Buku teks yang diserahkan berupa buku jadi atau naskah siap cetak (dummy) yaitu sebanyak enam (6) eksemplar setiap jilidnya (4 eksemplar dengan kulit buku tan identitas penulis dan penerbit, 2 eksemplar dengan kulit buku beridentitas lengkap)
2. Khusus untuk buku teks pelajaran Bahasa Asing, wajib dilengkapi CD audio untuk mendengarkan
3. Buku teks pelajaran disusun minimal oleh dua orang penulis yang salah satunya dosen/ahli studi terkait
4. Penerbit hanya dapat mengajukan satu seri buku teks pelajaran (Buku Siswa dan Buku Guru)
5. Buku teks disusun berdasarkan tingkat (satu jilid untu satu tingkat kelas)
6. Buku teks  yang diajukan agar dilampiri daftar rujukan halaman yang berisi uraian KD per mata pelajaran yang ditulis, dalam lembar tersendiri dan terpisah dari buku
7. Jumlah halaman buku setiap jilid
SMA/MA minimal 200 halaman, maksimal 300 halaman untuk buku siswa
SMA/MA minimal 150 halaman, maksimal 200 halaman untuk buku guru

Beberapa hal yang perlu diperhatikan dalam pengajuan buku teks yaitu Standar isi dapat diakses di www.bsnp-indonesia.org. Naskah siap cetak harus sdah mencerminkan fisik buku pada saat diproduksi masal. Penilaian dilakukan dengan suatu mekanisme yang ditetapkan BSNP dan mengacu pada Instrumen Penilaian Buku Teks Pelajaran yang bisa diakses melalui situs www.bsnp-indonesia.org. Keputusan Hasil Penilaian tidak dikembalikan dan buku teks tidak dikembalikan (baik yang lulus maupun tidak lulus)

Untuk informasi lebih lanjut dapat menghubungi Sekretariat Penyelenggara Buku Teks Pelajaran di: Pusat Kurikulum dan Perbukuan Balitbang Kementrian Pendidikan dan Kebudayaan, Jakarta Pusat, Telepon (021)3453440, 34834862 (Pes. 260-263), Faksimili" (021)3806229-3813645-3453440-3458151, e-mail: puskurbuk@gmail.com
 

Saturday, May 17, 2014

Pengumuman Kelulusan UN SMA/SMK 20 Mei 2014

 Pengumuman Kelulusan UN SMA/SMK 20 Mei 2014
Tegang dan gelisah mungkin itu yang dirasakan sebagian siswa SMA/SMK yang telah mengikuti Ujian Nasional 14 sampi dengan 16 Juni 2014 beberapa waktu yang lalu. Penantian itu akan terjawab beberapa hari lagi.

Pasalnya, sesuai dengan peraturan Badan Standar Nasional Pendidikan (BSNP) Nomor 0022/P/BSNP/XI/2013 tentang Prosedur Operasi Standar (POS) Penyelenggaraan Ujian Nasional SMP/MTs, SMP-LB, SMA/MA, SMA-LB, SMK/MA-Kejuruan, Serta Pendidikan Kesetaraan Program Paket B/Wustha, Program Paket C, dan Program Paket C Kejuruan Tahun Pelajaran 2013/2014, Pengumuman Ujian Nasional (UN) untuk tingkat SMA/MA, SMA-LB, SMK/MA-Kejuruan, Serta Pendidikan Kesetaraan Program Paket C, dan Program Paket C Kejuruan Tahun Pelajaran 2013/2014 bahwa penguman kelulusan UN tahun 2014 akan dilaksanakan pada 20 Mei 2014.

Hal ini juga dipertegas dengan pengumuman yang tertera pada website Kementrian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemdikbud). Bahwa, pengumuman kelulusan UN 2014 tetap dilaksanakan sesuai POS UN 2014 dan tidak ada perubahan jadwal, baik dimajukan maupun dimundurkan.

Sunday, May 11, 2014

Buku Kurikulum 2013, Gratis!

Buku Kurikulum 2013, Gratis! begitu judul artikel yang saya baca pada akun halaman (facebook) Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan RI. Pada artikel itu disebutkan bahwa kurikulum 2013 akan diterapkan secara masif di tahun pelajaran 2014/2015, Juli mendatang. Selain melatih para guru, Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan juga menyiapkan mekanisme pengadaan buku Kurikulum 2013 yang tidak memberatkan bagi para siswa.

Menurut Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) Mohammad Nuh, di tahun pelajaran baru nanti siswa akan menerima buku pelajaran untuk Kurikulum 2013 gratis, tanpa membayar sepeserpun. Di hari pertama sekolah, siswa akan menerima minimal enam buku pelajaran untuk SD dan SMP. Buku yang disiapkan untuk Kurikulum 2013 dari segi kualitas tidak kalah dibandingkan dengan buku yang dijual di pasaran. Dari jumlah halaman, buku paling tipis akan terdiri dari 112 halaman, dengan kertas putih. 
 
“Saya buktikan dan saya jamin buku kurikulum baru kualitas baik. Ada 8 tema kelas 1 SD, harganya kisaran atau rata-rata Rp 8.000, itu sudah sampai di sekolah. Untuk Matematika sebanyak 400 halaman, paling mahal harganya Rp 18 ribu, di luar bisa Rp 70 ribu,” terang Mendikbud.

Untuk memesan buku-buku ini, sekolah langsung memesan ke percetakan sesuai dengan kebutuhan di sekolahnya, tidak melalui dinas pendidikan kabupaten/kota. Mendikbud mengatakan, kebutuhan dana untuk pencetakan buku Kurikulum 2013 sebesar Rp 2,1 triliun. Pendanaan ini dimasukkan dalam mekanisme Bantuan Operasional Sekolah (BOS) buku ‘on top’.

Dari hasil data dan pengamatan yang dilakukan Kemdikbud, kebutuhan sekolah untuk pengadaan buku adalah 5-10 persen dari dana BOS. Dari situlah muncul istilah BOS buku, on top dari BOS itu sekitar 10 persenan. Sehingga BOS tidak semuanya dipakai untuk beli buku kurikulum 2013.

Tuesday, May 6, 2014

CPNS 2014 Dipastikan Menggunakan Sistem CAT

Seleksi CPNS 2014 dipastikan menggunakan sistem computer assisted test (CAT) hal ini ditegaskan sendiri oleh Wakil Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (WamenPAN-RB) Eko Prasojo. Dengan demikian pemerintah daerah yang akan menyelenggarakan seleksi CPNS diwajibkan  menggunakan sistem CAT. Bagi yang tetap ngotot menggunakan sistem lembar jawab komputer (LJK), maka daerah tersebut tidak akan diberi formasi CPNS.

Mengenai kawasan timur yang memiliki keterbatasan dalam infrastruktur, menurut guru besar Universitas Indonesia ini tidak akan ada pengecualian. Sebab, pemda bisa menggunakan fasilitas di sekolah-sekolah yang ada komputernya. Menurutnya, Ada sekitar 400-an titik (di luar 12 Kantor Regional BKN) yang bisa dipakai untuk tes CPNS lewat sistim CAT. Jadi kabupaten/kota tidak perlu lagi pakai LJK.

Sedangkan, bagi instansi yang akan mengadakan rekrutmen CPNS, sudah bisa mengajukan usulannya lewat sistem elektronik formasi yang tersedia di website KemenPAN-RB. Selain itu formasinya juga akan diumumkan di website

Monday, May 5, 2014

Siap-siap Seleksi CPNS 2014 akan dibuka Juni Ini


Seperti yang telah gencar-gencar diberitakan oleh beberapa media baik cetak, elektronik maupun media online seleksi CPNS 2014 nampaknya akan segera diselenggarakan. Pada tahun ini pemerintah menyediakan 100.000 lowongan untuk menjadi PNS dan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) untuk seluruh wilayah Indonesia

Seperti yang saya kutip dari kompas.com pemerintah melalui Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Kemenpan-RB) akan membuka kesempatan masyarakat untuk mendaftar sebagai calon pegawai negeri sipil (CPNS) 2014. Pihaknya akan menggelar Job Fair CPNS 2014 di Hotel Sahid, Jakarta, pada 16 Juni-17 Juni mendatang. Acara itu akan digelar bersamaan dengan pameran inovasi pelayanan publik dari seluruh daerah di Indonesia. 

Menurut Wamen PAN-RB Eko Prasojo pengumuman posisi apa saja yang lowong akan  diumumkan, dengan demikian diharapkan kementrian atau lembaga dan pemda bisa menarik minat masyarakat untuk mendaftarkan diri.

Secara umum rincian penerimaan pada tahun ini terdiri dari 60.000 lowongan menjadi PNS dan 40.000 orang menjadi PPPK. PPPK sendiri merupakan pegawai pemerintah dengan perjanjian kerja yang dalam penugasanya terikat kontrak jadi PPPK bukanlah honorer ataupun pegawai tidak tetap. PPPK bisa dikontrak minimal 1 tahun masa kerja dan bisa diperpanjang lagi sesuai kebutuhan kementrian atau lembaga dan pemda tempat PPPk dikontrak.

Proses seleksi CPNS 2014 melanjutkan sistem yang telah dilakukan sebelumnya, yaitu dengan online. Pelamar memasukkan data lewat sistem online, lantas proses seleksi menggunakan sistem computer assisted test (CAT).

Sistem yang lebih ketat juga diberlakukan pada kementerian atau lembaga (K/L) dan pemda yang tak menggunakan sistem CAT, tak akan diberi formasi. Tes CPNS akan dilakukan mulai pertengahan Juni hingga Oktober.

Sementara itu, bagi daerah yang belum memiliki sistem CAT, tes bisa dilakukan di 12 kantor regional Badan Kepegawaian Nasional (BKN) dan 2.400 titik lokasi kantor Kemendikbud yang telah melakukan uji profesi untuk guru

Thursday, May 1, 2014

Dosen Dan Guru Non PNS Dapat Mengikuti Rekrutmen PPPK

Seperti yang sudah banyak diberitakan dibeberapa media bahwa tes CPNS tahun 2014 akan dilaksanakan sekitar bulan juni atau juli 2014. Sejumlah daerah sudah mulai memasukkan usulan formasi kebutuhan Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) dan pegawai pemerintah dengan perjanjian kerja (PPPK) untuk rekrutmen tahun 2014. Diharapkan hingga akhir April ini, seluruh daerah sudah menyampaikan usulan, yang akan dilanjutkan dengan analisis data dan pembagian jatah untuk masing-masing instansi pusat dan daerah

Jika tahapan analisis data dan pembagian kuota jatah kursi sudah ditentukan, lanjutnya, maka akan disusul dengan pendaftaran peserta tes. Sekretaris KemenPAN-RB Tasdik Kinanto sebelumnya mengatakan, tes CPNS 2014 akan digelar sekitar Juli 2014. Dari 100 ribu kursi, 60 ribu untuk CPNS dan 40 ribu PPPK.

Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Mohammad Nuh dan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Azwar Abubakar sepakat untuk meningkatkan kualitas guru melalui reformasi rekrutmen aparatur sipil negara (ASN). Keduanya juga sepakat, masalah guru honorer kategori 2 segera dituntaskan.

Demikian antara lain terungkap dalam rapat koordinasi Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB) Azwar Abubakar dengan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan,
 
Dalam rapat yang dihadiri sejumlah pejabat eselon I dan II masing-masing kementerian itu, Azwar Abubakar minta agar guru menjadi target pokok dalam kebijakan Kemendikbud. Guru yang merupakan bagian terbesar dari aparatur sipil negara, harus memenuhi target kualifikasi. Azwar mengungkapkan, dengan diundangkannya Undang-Undang No. 5/2014 tentang ASN, guru tidak selalu harus diisi oleh PNS, tetapi bisa juga dari pegawai pemerintah dengan perjanjian kerja (PPPK).

Menanggapi hal itu, M. Nuh mengapresiasi kebijakan dalam Undang-Undang ASN  yang melahirkan PPPK, yang diharapkan dapat mengisi kekosongan jabatan yang tidak dapat diisi oleh PNS. Undang-Undang ASN memungkinkan masyarakat sipil yang memiliki kompetensi secara profesional, dan memenuhi kualifikasi yang diminta untuk mengikuti rekrutmen pengisian jabatan PPPK. Termasuk dosen dan guru non PNS dapat mengikuti rekrutmen terbuka tersebut,

Saturday, April 26, 2014

Tes CPNS 2014 Dilaksanakan Tidak Serentak

Ada kabar baru mengenai tes CPNS 2014 yang yasa kutip dari SekolahDasar.net  dimana tes CPNS 2014 akan dilaksanakan tidak serentak untuk setiap intansi penyelenggara. Bagaimana hal itu bisa terjadi mari simak kutipan berikut.
Mulai tahun 2014 seluruh instansi baik pusat dan daerah yang melaksanakan tes seleksi penerimaan Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) wajib menggunakan sistem Computer Assisted Test (CAT). Inilah yang menyebabkan pelaksanaan seleksi CPNS 2014 tidak akan serentak lagi.

Pada tahun 2013 kemarin, sistem CAT sudah mulai digunakan oleh beberapa instansi untuk pelaksanaan tes seleksi CPNS. Karena masih banyak instansi yang belum siap dengan sistem CAT ini, seleksi CPNS juga dilaksanakan dengan sistem Lembar Jawaban Komputer (LJK) secara serentak .

Deputi SDM Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (KemenPAN-RB) Setiawan Wangsaatmaja mengatakan tidak seperti tahun sebelumnya tes seleksi CPNS tahun 2014 akan dilaksanakan secara bertahap. Pasalnya seluruh instansi yang membuka lowongan CPNS 2014 wajib menggunakan CAT.

"Berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya yang pelaksanaan tesnya serentak, tahun ini diputuskan bertahap. Lantaran ada kewajiban seluruh instansi untuk mengikuti sistim CAT," kata Setiawan yang SekolahDasar.Net kutip dari JPNN (13/04/2014).

KemenPAN-RB dan Badan Kepegawaian Negara (BKN) telah mempersiapkan pelaksanaan tes seleksi CPNS tahun ini. KemenPAN-RB memberikan sosialisasi kepada seluruh instansi pusat dan daerah yang akan melaksanakan tes CPNS untuk menyiapkan diri. Sementara itu BKN melalui 12 Kantor Regionalnya pun sudah menyiapkan infrastrukturnya.

"Jadi bagi daerah yang jaraknya jauh dengan Kanreg BKN, bisa menyiapkan peralatan komputernya. Apakah dengan menggandeng Perguruan Tinggi Negeri (PTN) atau dengan menyewa komputer. Nanti dari BKN yang akan menyiapkan materinya," kata Setiawan.

Seleksi CPNS dengan sistem CAT ini dapat mencegah kebocoran soal. Dalam pembersihan dan penguncian data komputer akan melibatkan Lembaga Sandi Negara (LEMSANEG). Selain itu penggunaan sistem CAT lebih transpran, lebih menghemat waktu dan biaya.

Pelaksanaan tes seleksi CPNS yang tidak serentak lagi memberikan kesempatan kepada pelamar untuk uji kemampuan di beberapa instansi. "setiap pelamar bisa saja melamar di lebih dari satu instansi. Tapi tidak masalah karena kan sistim pengujiannya sangat transparan dan langsung kelihatan kemampuan pelamarnya," ucapnya.

Sumber: http://www.sekolahdasar.net/2014/04/tes-seleksi-cpns-tahun-2014-tidak-serentak.html#ixzz303CJ9mH8

Friday, April 18, 2014

Beasiswa Universitas Sangga Buana Bandung Tahun 2014 Gelombang ke 3

Universitas Sangga Buana memberikan beasiswa pada setiap penerimaan mahasiswa baru yang merupakan program Corporate Social Responsibility (CSR) dari Universitas Sangga Buana.

A. KATEGORI BEASISWA

Kategori beasiswa yang ditawarkan oleh Universitas Sangga Buana, diantaranya adalah:
  • Beasiswa 100%: Penerima Beasiswa Unggulan akan mendapatkan fasilitas beasiswa penuh 100% tanpa dikenakan pembayaran apapun. Kecuali buku, alat tulis dan keperluan pribadi mahasiswa itu sendiri.
  • Beasiswa 50%: Penerima Beasiswa Prestasi akan mendapatkan fasilitas keringanan 50% Biaya Kuliah.
  • Bebas Biaya Pendaftaran: Bagi Siswa yang mengikuti Test Seleksi Beasiswa akan diberikan fasilitas Bebas Biaya Pendaftaran untuk menjadi mahasiswa Universitas Sangga Buana

B. PERSYARATAN

Yang bisa mengikuti Ujian Saringan Beasiswa adalah yang akan lulus Tahun 2014.
  • Mendaftar Online di Pendaftaran Online Besiswa
  • Setelah mendaftar online, maka harus mengirimkan atau mengantar  1 buah Fotokopi Kartu Siswa ke Humas Universitas Sangga Buana  Jl. PHH Mustofa (Suci) No.68 – Bandung Jawa Barat paling lambat Hari Jumat 2 Mei 2014  Jam 16.00 WIB

C. UJIAN SARINGAN BEASISWA

Untuk mendapatkan Beasiswa ini maka para calon mahasiswa diwajibkan mengikuti tes tertulis Ujian Saringan Beasiswa yang akan dilaksanakan pada:

Hari: Minggu, 4 Mei 2014
Waktu: Jam 10.00 -12.00 WIB
Tempat: Kampus Universitas Sangga Buana  Jl. PHH Mustofa (Suci) No.68 – Bandung Jawa Barat

D. PENGUMUMAN HASIL UJIAN

Hasil Ujian akan diumumkan pada Tanggal 19 Mei 2014 di sini

Monday, April 14, 2014

Beasiswa Diploma, Master dan Doktor di Selandia Baru

New Zealand-ASEAN Scholars Award (NZ-AS Awards) adalah beasiswa dari pemerintah Selandia Baru yang khusus ditujukan untuk Negara-negara ASEAN. Beasiswa ini terdiri dari program Diploma, Master, dan Doktor (PhD)

Lebih dari 50 beasiswa per tahun disediakan khusus untuk pelamar warga Negara Indonesia dari total 182 beasiswa yang dialokasikan untk kandidat dari Negara-negara ASEAN. Beasiswa ini meliputi beasiswa belajar penuh disalah satu dari 9 perguruan tinggi di Selandia Baru.

Beasiswa ini memiliki fokus studi pada bidang yang berperan dalam mendukung pengembangan ekonomi Indonesia khusunya pertanian, energy terbarukan (terutama energy geothermal) dan manajemen penanggulangan bencana. Kandidat penerima beasisiwa ini harus bisa menunjukkan bahwa mereka akan berkontribusi dalam pembangunan di Indonesia

Beasiswa ini akan diberikan kepada mereka yang dapat menunjukan kualitas kepemimpinan yang baik dan memiliki prestasi akademik yang bagus, baik dari pemerintahan ataupun pihak swasta
Fasilitas yang dierima biaya kuliah penuh, biaya hidup sehari-hari, baya kesehatan dan asuransi

Untuk tempat kuliah, ada Sembilan perguruan tinggi  yang bisa dipilihdiantaranya  Auckland University of Technology (AUT); Lincoln University; Massey University; University of Auckland; University ofCanterbury; University of Otago; Victoria University of Wellington and University of Waikato; as well as Unitec Institute of Technology.

Batas akhir pelamaran pada tanggal 22 Apil 2014. Untuk informasi lebih lanjut silahkan hubungi
PT. Austraining Nusantara (PTAN)
PO Box 1808
JKP 10018                                                                                                                                                  Tel: 021 5292 0810
Fax: 021-5292 0818
Email: nzas.info@cbn.net.id

atau klik di sini

Saturday, April 12, 2014

Beberapa Manfaat Ujian Nasional (UN)

http://i-dukasi.blogspot.com/
Ujian nasional (UN) 2014 beberapa hari lagi akan segera diselenggarakan untuk jenjang SMA/ SMK. Mungkin masih ada diantara kita yang masih bertanya-tanya apa sebenarnya manfaat UN? Selain sebagai salah satu penentu kelulusan seorang siswa pada suatu satuan pendidikan. Penyelenggaraan UN selain sebagai salah satu penentu kelulusan, Ujian Nasional  juga dimanfaatkan untuk tiga hal lainnya, yaitu pemetaan, seleksi ke jenjang yang lebih tinggi, dan untuk pemberian bantuan atau afirmasi ke daerah. UN dijadikan sebagai standar nasional dalam melakukan pemetaan terhadap mutu sekolah seperti halnya delapan Standar Nasional Pendidikan (SNP).

Sebagai pemetaan mutu sekolah penyelenggaraan UN sangat penting untuk mengetahui apakah sekolah itu sudah memenuhi standar nasional atau berada di bawah. Dengan menggunakan standar itu kita bisa mengukur mutu sekolah Dari hasil UN, setiap sekolah mendapatkan semacam rapor yang memperlihatkan mutu sekolah tersebut dengan melihat perolehan nilai siswanya dalam UN. Rekapitulasi nilai UN setiap sekolah tidak hanya sampai pada mata pelajaran, tetapi sampai pada sub kompetensi mata pelajaran.

Hasil UN juga menentukan seorang siswa untuk melanjutkan ke jenjang perguruan tinggi khususnya perguruan tinggi negeri karena mulai tahun 2014 hasil UN terintegrasi dengan Seleksi nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SNMPTN). Jadi hasil UN juga menentukan apakah seorang siswa diterima atau tidak di suatu perguruan tinggi negeri

Hasil UN juga digunakan sebagai evaluasi sekolah. Misalkan jika nilai rata-rata yang diperoleh sekolah saat UN berada di bawah nilai rata-rata kabupaten, berarti sekolah tersebut harus mendapat perhatian khusus. Sedangkan jika nilainya berada di atas rata-rata provinsi, sekolah tersebut bisa menjadi sekolah percontohan.

Karena itu, UN sangat penting untuk dilaksanakan karena hasilnya bisa dijadikan sebagai pemetaan dan evaluasi sekolah. Dengan begitu, sekolah bisa memiliki potret dirinya, dan mengukur mutu sekolahnya, sehingga bisa memperbaiki diri sesuai pemetaan dari hasil UN.

Friday, April 11, 2014

Beasiswa S2 dan S3 Australia Awards Scholarships 2014

Kali ini saya akan berbagi informasi mengenai beasiswa S2 dan S3 di Australia. Beasiswa yang bernama Australia Awards Scholarships. Beasiswa ini bertujuan memberikan kesempatan anda untuk memberikan sumbangsih bagi pembangunan Indonesia dan membina hubungan yang kuat dengan Australia. Beasiswa bergengsi ini telah diberikan oleh Pemerintah Australia selama lebih dari 50 tahun dan menjadi bagian penting dari program kerjasama pembangunan Australia di Indonesia. Sebagai penerima Australia Awards Scholarships anda akan mendapatkan kualifikasi yang diakui secara internasional dari universitas di Australia dan membantu anda untuk meraih karir yang bisa mendorong perubahan. Pemerintah Australia berkomitmen untuk mendukung kesuksesan anda melalui:
  • Pengalaman akademis dan praktis yang akan membantu anda mendapatkan pengetahuan dan keahlian untuk mendukung perkembangan sosial dan ekonomi Indonesia
  • Pemberian tunjangan dan dukungan selama masa studi
  • Keanggotaan jaringan global alumni Australia Awards yang terdiri dari para profesional serta memberikan koneksi berkesinambungan dengan Australia.
Australia Awards Scholarships diberikan kepada para individu berprestasi tinggi yang berpotensi besar untuk mendorong pembangunan di berbagai sektor termasuk pertumbuhan ekonomi, pendidikan, kesehatan, tata kelola pemerintahan dan manajemen lingkungan.

Maka jika anda ingin berkesempatan untuk membangun masa depan yang lebih baik untuk diri sendiri dan bangsa, daftarlah Australia Awards Scholarships sekarang juga.

Prioritas Bidang Studi

Kandidat harus menempuh bidang studi yang termasuk dalam area akademis Prioritas Kemitraan
Australia dan Indonesia. Berikut ini adalah daftar indikatifnya

Sustainable Growth and Economic Management
Field of Study: Natural Resource Management, Mining, Agriculture, Aquaculture/ Fisheries,
Forestry, Livestock management, Animal Husbandry, Climate Change, Economics,
Infrastructure Planning, Water and Sanitation, Rural Growth, Small and Medium Enterprise
Development

Democracy Justice and Good Governance
Field of Study: Legal and Judicial Systems, Political Science and Government, Public
Administration, Public Expenditure Management, Public Sector Reform, Environmental Law,
Anti-corruption, Decentralisation

Investing in People
Field of Study: Communicable Disease Prevention, Health Management, Health Services,
Maternal and Child Health, Women and Gender Studies, Disability Services, Public Health,
Education and Training, Education Management, Human Resource Management
 
Safety and Peace
Field of Study: Conflict Resolution, Disaster Prevention and Management, Transport Safety,
Trans nation Crime Prevention, Development Studies, International Studies

Seleksi

Proses seleksi beasiswa yang kompetitif ini terbuka untuk umum dan menyediakan kesempatan yang sama kepada semua orang tanpa memandang gender, suku dan keterbatasan fisik.
Tunjangan beasiswa
  • Pelatihan Bahasa Inggris di Indonesia
  • Tunjangan hidup sebelum keberangkatan ke Australia
  • Biaya pemeriksaan medis dan rontgen sebagai syarat mendapatkan visa
  • Asuransi kesehatan untuk penerima beasiswa selama di Australia
  • Biaya perjalanan ke dan dari Australia (kelas ekonomi) di awal dan akhir masa studi
  • Dana penunjang di awal masa perkuliahan
  • Program pengenalan akademik di Australia sebelum dilaksanakannya perkuliahan
  • Biaya hidup selama di Australia
  • Biaya pendidikan untuk level master atau doktor
  • Bantuan tutorial tambahan (jika dibutuhkan)
  • Penelitian lapangan di Indonesia atau Australia
  • Biaya perjalanan untuk reuni keluarga

Siapa saja yang boleh mendaftar?

Persyaratan minimum yang diperlukan adalah:
  • Beasiswa ini terbuka bagi para individu dari sektor pemerintahan dan swasta. Beasiswa ini tidak berlaku untuk Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS)
  • Pelamar tidak boleh berusia lebih dari 42 tahun pada tanggal penutupan aplikasi
  • Pelamar harus memiliki IPK minimal 2,90 (untuk geographic focus area yaitu Aceh, NTB, NTT, Papua, Papua Barat IPK minimal 2,75)
  • Pelamar untuk jenjang master harus memiliki nilai IELTS* minimal 5,0 atau TOEFL Institusional/Paper-based* minimal 500 atau TOEFL Internet-based* minimal 61
  • Pelamar untuk jenjang doktor (PhD) harus memiliki nilai IELTS* minimal 6,0 atau TOEFL Institusional/Paper-based* minimal 530 atau TOEFL Internet-based* minimal 71
  • Pelamar harus mengambil bidang studi yang tercakup dalam bidang yang telah diprioritaskan
  • Pelamar jenjang master harus sudah memiliki gelar S1
  • Pelamar jenjang doktor harus sudah memiliki gelar S2 dan diharuskan berposisi sebagai pembuat kebijakan, peneliti atau dosen
  • Pelamar yang sudah pernah menerima beasiswa jangka panjang dari Australia Awards harus tinggal di Indonesia dulu selama 2 x masa beasiswa sebelumnya
 * Tes bahasa Inggris tersebut (IELTS, Institutional/ Paper-based/ internet based) dilaksanakan minimal tahun 2013

Formulir pendaftaran

Australia Awards Scholarships dibuka pada tanggal 1 Februari 2014 dan ditutup tanggal 18 Juli 2014. Formulir pendaftaran Australia Awards Scholarships dapat diunduh di www.australiaawardsindonesia.org

Dokumen yang diperlukan

Persyaratan dokumen yang diperlukan adalah:
  • Sertifikat asli hasil IELTS atau Institutional TOEFL yang dikeluarkan oleh institusi terkait dan diambil minimal tahun 2013
  • Fotokopi ijazah & transkrip S1 yang telah dilegalisir oleh institusi yang mengeluarkan atau notaris (cap asli) bagi pelamar program master dan doktor
  • Fotokopi ijazah & transkrip S2 yang telah dilegalisir oleh institusi yang mengeluarkan atau notaris (cap asli) bagi pelamar program doktor
  • Proposal penelitian bagi pelamar program master (50% Riset) dan pelamar program doktor, proposal penelitiannya harus menggunakan format yang telah disediakan di www.australiaawardsindonesia.org
  • Referensi dari pembimbing S2 bagi pelamar program doktor
  • Daftar riwayat hidup dalam Bahasa Inggris
  • Fotokopi KTP atau paspor (halaman identitas diri)
  • Fotokopi akta kelahiran

Cara pendaftaran

  • Melengkapi formulir pendaftaran Australia Awards Scholarships
  • Menyerahkan formulir pendaftaran yang telah terisi beserta dokumen yang diperlukan ke kantor Australia Awards Scholarships, bisa melalui pos atau diantar langsung
  • Hasil seleksi akan diberitahukan kepada semua pelamar
  • Pelamar yang tidak memenuhi persyaratan minimum tidak akan dipertimbangkan lebih lanjut

Untuk informasi lebih lanjut silahkan kunjungi alamat berikut.
Australia Awards Scholarships Office
Gedung Wirausaha lantai 7
Jl. H.R.Rasuna Said Kav. C-5 Kuningan
Jakarta Selatan 12940, Indonesia
Tel. +62 21 527 7648
Fax. +62 21 527 7649
Email: info@australiaawardsindonesia.org
Website: www.australiaawardsindonesia.org:
www.australiaawards.gov.au

Wednesday, April 9, 2014

Beasiswa di Stenden University Bali untuk tahun 2014

http://i-dukasi.blogspot.com/
Kabar baik bagi siswa yang baru lulus SMA, saya ingin berbagi  informasi beasiswa Stenden University Bali menawarkan beasiswa penuh dan sebagian dalam bidang International Hospitality Management (Manajemen Rumah Sakit). Beasiswa ini ditawarkan untuk penerimaan mahasiswa baru bulan september 2014. Beasiswa ini meliputi diskon biaya kuliah mulai 25%, 50%, 75% dan 100 % (penuh). Adapun kriteria kandidat penerima beasiswa ini adalah

1. Merupakan warga negara indonesia
2. Telah tamat SMA pada tahun 2012
3. Memiliki nilai yang baik selama SMA (diatas rata-rata)
4. Bermotivasi tinggi kuliah prgram International Hospitality Management di stenden University Bali

Adapun tata cara melamar dan dokumen yang diperlukan adalah sebagai berikut.
  • Mengisi formulir
  • Transkrip nilai selama SMA (dalam bahasa inggris)
  • Melampirkan srtifikat IELTS (skor minimum seluruhnya 6, tanpa ada sub skor di bawah 5) atau TOEFL iBT (skor minimum 79) kecuali untuk pelamar yang bersekolah dengan bahasa inggris sebagai pengantar
  • Melampirkan Motivation letter yang menjelaskan kenapa kandidat layak mendapatkan beasiswa. Motivation Letter terdiri atas 1500 lebih kata yang merupakan gambaran motiasi kandidat dan dinilai berdasarkan kemampuan bahasa inggris, konten, struktur dan argument dari Motivation Letter masing-masing kandidat.
  • Melampirkan surat rekomendasi dari guru atau kepala sekolah dimana kandidat tamat
  • Penghargaan akademis, sertifikat khusu atau penghargaan lainnya
  • Melampirkan surat rekomendasi dari lembaga non-akademis, seperti perusahaan, organisasi dan lainya
  • Melampirkan CV (curriculum vitae) dalam berbahasa inggris, yang berisi riwayat pendidikan, pekerjaan dan aktivitas lainya (yang relevan)
  • Melampirkan pas foto berwarna (4 x 6)
  • Melampirkan Foto kopi KTP atau passport
Dokumen diatas dapat discan dan dapat dikirim melalui email yaitu stendenbali@stenden.com atau bisa lewat pos ke 

Admission Office
Stenden University Bali
Jl. Kubu Gunung, Banjar Tegal Jaya
Dalung, Kuta Utara
Badung, Bali 80361
Jika anda tertarik silahkan melamar sebelum 20 Juni 2014. Untuk informasi lebih lanjut silahkan kunjungi link berikut Stenden University Bali

Tuesday, April 8, 2014

Beasiswa Korporat Universitas Al Azhar Indonesia

Penerimaan mahasiswa baru di Universitas Al Azhar Indonesia (UAI) untuk tahun ajaran 2014/2015 dilaksanakan dalam beberapa jalur. Salah satunya melalui jalur beasiswa penuh. Nah, kali ini saya ingin berbagi info mengenai beasiswa penuh dalam negeri yang dinamakan beasiswa Korporat di universitas Al Azhar Indonesia . Dalam pengumumanya beasiswa ini ditujukan bagi lulusan SMA dan MAN dengan nilai baik selama di SMA dan juga nilai ujian akhir yang baik pula tetapi kurang beruntung dalam ekonomi untuk biaya perkuliahan sayangnya tidak dijelaskan kriteria-kriteria spesifik mengenai nilai "baik" ini.

Dalam pengumuman tersebut, UAI akan memberikan beasiswa penuh (Bebas BPP + BOP dan SKS) selama prestasi yang bersangkutan di UAI memperoleh IP minimal 3,25, jika IP < 3,25 maka mahasiswa yang bersangkutan diharuskan membayar sebagian BOP dan SKS seluruhnya (sesuai tabel), tetapi bila IP yang bersangkutan  3,25 kembali; maka biaya kuliah yang bersangkutan kembali bebas. 

Mengnai prosedur pendaftaran, formJika anda serta informasi lainnya anda dapat melihatnya di link ini http://penerimaan.uai.ac.id/camaru/

Monday, April 7, 2014

Beasiswa S2 Untuk Mahasiswa China dan Indonesia di Aarhus University Denmark - 2014

 
Kali ini saya akan berbagi informasi beasiswa luar negeri. Beasiswa luar negeri kali ini datang dari Denmark tepatnya dari Aarhus University. Beasiswa ini dikhusukan bagi warga negara China dan Indonesia. Untuk memperkuat jalinan antara Aarhus University dengan universitas-universitas di China dan Indonesia, Aarhus University menawarkan beasiswa bagi 15 hingga 20 pelamar terbaik dari China dan Indonesia. Beasiswa ini  merupakan beasiswa 2 tahun untuk program master di Aarhus University.

Adapun kriteria yang harus dipenuhi para pelamar diantaranya, beasiswa ini khusus untuk mahasiswa yang telah lulus S1 dari China dan Indonesia. Beasiswa ini meliputi biaya kuliah penuh dan biaya bulanan DKK 7,500 (app. UERO 1,000) dengan maksimum waktu kuliah 23 bulan. Deadline lamaran hingga 15 Maret 2014 dengan permulaan kuliah pada Agustus/September 2014.

Untuk informasi lebih lanjut masters.au.dk/admission atau silahkan copy paste link berikut pada web browser anda
http://www.au.dk/en/internationalcentre/internationalcollaboration/auinstrategicalliances/fundingopportunities/scholarships-for-chinese-indonesian-students/

Wednesday, March 12, 2014

Beasiswa Universitas Sangga Buana Bandung Tahun 2014 Gelombang ke 2

Universitas Sangga Buana memberikan beasiswa pada setiap penerimaan mahasiswa baru yang merupakan program Corporate Social Responsibility (CSR) dari Universitas Sangga Buana.

A. KATEGORI BEASISWA

Kategori beasiswa yang ditawarkan oleh Universitas Sangga Buana, diantaranya adalah:
  • Beasiswa 100%: Penerima Beasiswa Unggulan akan mendapatkan fasilitas beasiswa penuh 100% tanpa dikenakan pembayaran apapun. Kecuali buku, alat tulis dan keperluan pribadi mahasiswa itu sendiri.
  • Beasiswa 50%: Penerima Beasiswa Prestasi akan mendapatkan fasilitas keringanan 50% Biaya Kuliah.
  • Bebas Biaya Pendaftaran: Bagi Siswa yang mengikuti Test Seleksi Beasiswa akan diberikan fasilitas Bebas Biaya Pendaftaran untuk menjadi mahasiswa Universitas Sangga Buana

B. PERSYARATAN
  • Yang bisa mengikuti Ujian Saringan Beasiswa adalah yang akan lulus Tahun 2014.
  • Mendaftar Online di Pendaftaran Online Besiswa: http://sanggabuana.ac.id/?page_id=285
  • Setelah mendaftar online, maka harus mengirimkan atau mengantar 1 buah Fotokopi Kartu Siswa ke Humas Universitas Sangga Buana Jl. PHH Mustofa (Suci) No.68 - Bandung Jawa Barat paling lambat 15 Maret 2014 2014 Jam 16.00 WIB

C. UJIAN SARINGAN BEASISWA
Untuk mendapatkan Beasiswa ini maka para calon mahasiswa diwajibkan mengikuti tes tertulis Ujian Saringan Beasiswa yang akan dilaksanakan pada:
  • Hari: Minggu,16 Maret 2014
  • Waktu: Jam 10.00 -12.00 WIB
  • Tempat: Kampus Universitas Sangga Buana Jl. PHH Mustofa (Suci) No.68 - Bandung Jawa Barat

D. PENGUMUMAN HASIL UJIAN
Hasil Ujian akan diumumkan pada Tanggal 20 April 2014 di http://sanggabuana.ac.id

Beasiswa Tempo di Universitas surya

BEASISWA TEMPO merupakan program beasiswa yang dipersembahkan oleh PT. Tempo Inti Media, Tbk untuk 300 putra maupun putri terbaik Indonesia untuk melanjutkan studi di Universitas Surya pada periode perkuliahan tahun akademik 2014/2015. BEASISWA TEMPO diberikan dalam bentuk pembebasan biaya studi 100% (senilai Rp.144.000.000,-/mahasiswa). Beasiswa hanya mencakup biaya studi – tidak termasuk biaya fasilitas, akomodasi, biaya hidup, dan lain-lain.

Jika tertarik ada beberapa dokumen yang harus anda siapkan:
  1. Fotokopi Raport SMA kelas 10 s.d 12 yang sudah dilegalisir
  2. 2 ( dua) lembar Fotokopi tanda pengenal (KTP/ SIM/KartuPelajar)
  3. 4 (empat) lembar pas foto berwarna ukuran 3x4 cm.
  4. Surat Rekomendasi dari PT. Tempo Inti Media, Tbk
  5. 1 (satu) lembar fotokopi Ijazah/Surat Tanda Tamat Belajar (STTB) dan NEM/STK/STL/SKHUN yang telah dilegalisasi oleh sekolah.
  6. 1 (satu) lembar fotokopi Akte Kelahiran/Surat Tanda Lahir.
  7. Surat Penyetaraan Ijazah yang dikeluarkan oleh Departemen Pendidikan Nasional (Depdiknas) Republik Indonesia bagi calon mahasiswa yang SLTA-nya dari sekolah internasional atau luar negeri.
Mengenai cara pendaftaran dilakukan dengan mengisi formulir pendaftaran (www.tempo.co/surya) dan memberi tanda untuk jurusan pilihan (dengan memperhatikan persyaratan jurusan di SMA dan sederajat). Serta, mengisi surat pernyataan calon mahasiswa penerima beasiswa tempo yang dibubuhi materai Rp.6000,-

Informasi lebih lanjut hubungi :
Informasi Program Beasiswa Tempo
PT. Tempo Inti Media, Tbk
Telephone : (021) 53661250, 5360409
Email : tika@tempo.co.id, yudianto.sw@tempo.co.id

Informasi Program Studi
Surya University
Telephone : (021) 71026562-63
Email : admission@surya.ac.id, denny@surya.ac.id, brenda@surya.ac.id, henggar@surya.ac.id

Atau anda dapat mengunjungi laman BEASISWA TEMPO

Beasiswa Dahlan Iskan bagi Siswa SMA/SMK

Bagi siswa-siswi  SMA/SMK yang ingin melanjutkan kuliah S-1 ini merupakan kabar gembira. Pasalnya kini, tersedia beasiswa dalam negeri bagi siswa-siswi SMA/SMK sederajat yang tahun ini akan melanjutkan pendidikan S-1. Beasiswa senilai Rp 45 Milyar ini adalah hasil kerjasama Dahlan Iskan Foundation, JPNN Group, dan Universitas Surya. Beasiswa ini diperntukan bagi 300 siswa-siswi terbaik se indonesia

Program beasiswa S-1 di Universitas Surya ini terbuka bagi siswa maupun siswi berprestasi lulusan SMA dan sederajat, jurusan IPA/IPS di seluruh Indonesia, untuk tahun akademik 2014-2015. Beasiswa yang digagas oleh Menteri BUMN RI Dahlan Iskan ini bekerjasama dengan Surya University dengan syarat dan ketentuan meliputi:

- Siswa/i lulusan SMA dan sederajat jurusan IPA/IPS di seluruh Indonesia.
- Nilai rata-rata Raport kelas 10 dan 11, minimal 8.
- Lulus Tes Seleksi yang diadakan oleh Panitia Beasiswa Dahlan Iskan.

Program Beasiswa ini hanya mencakup biaya studi. Untuk seleksinya dimulai pada bulan februari dan diharapkan selesai padan bulan mei tahun ini. Seleksi sendiri akan dikoordinasikan di 17 kawasan Jawa Post Group yang dilakukan dalam tiga tahapan. Untuk seleksi awal akan dilakukan berdasarkan nilai raport. Sedangkan, pendaftaran program beasiswa ini berlangsung sampai periode 31 Maret 2014. Bagi anda yang tertarik dengan beasiswa ini dan ining mendapatkan informasi lebih lanjut silahkan menghubungi Universitas Surya ((021 71026562-63) atau email ke:admission@surya.ac.id,  denny@surya.ac.id,  brenda@surya.ac.id, atau henggar@surya.ac.id.

Artikel Terbaru